Mengelola berbagai pengaturan

Cara membuat pemberitahuan

Cara membuat pemberitahuan adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pemberitahuan" untuk menampilkan layar "Daftar pemberitahuan".

  3. Klik tautan "Mendaftar pemberitahuan" untuk menampilkan layar "Mendaftar pemberitahuan".

  4. Masukkan informasi yang diperlukan kemudian klik tombol "Daftar".

Petunjuk

Dimungkinkan untuk menggunakan tag html dalam teks pemberitahuan.

Petunjuk

Anda dapat melampirkan file gambar, "Word", "PDF", dll. dalam pemberitahuan.

Petunjuk

Dengan mengatur nilai "Urutan tampilan" ke "1", Anda dapat menetapkan agar selalu ditampilkan di bagian atas daftar.


Cara mengedit pemberitahuan

Cara mengedit pemberitahuan adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pemberitahuan" untuk menampilkan layar "Daftar pemberitahuan".

  3. Klik tautan "Edit" pada pemberitahuan yang ingin diedit untuk menampilkan layar "Mengedit pemberitahuan".

  4. Masukkan informasi yang diperlukan, kemudian klik tombol "Perbarui".


Cara menghapus pemberitahuan

Cara menghapus pemberitahuan adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pemberitahuan" untuk menampilkan layar "Daftar pemberitahuan".

  3. Klik tautan "Hapus" pada pemberitahuan yang ingin dihapus.


Cara mengirim pemberitahuan dengan notifikasi dorong

Cara mengirim pemberitahuan dengan notifikasi dorong adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pemberitahuan" untuk menampilkan layar "Daftar pemberitahuan".

  3. Klik tautan "Notifikasi" pada kolom "Notifikasi dorong" untuk pemberitahuan yang ingin disampaikan.

Petunjuk

  • Notifikasi dorong adalah fitur eksklusif untuk aplikasi. Notifikasi akan dilakukan hanya terhadap perangkat yang telah memasang aplikasi dan pernah login.

  • Notifikasi dorong hanya dapat dikirimkan ketika "Status publikasi" dari pemberitahuan adalah "Sedang dipublikasikan".

  • Jika ingin membatasi penerimaan notifikasi dorong, atur perangkat Anda untuk melarang notifikasi dorong.


Cara mengatur item tampilan pada layar menu/beranda

Prosedur mengatur item tampilan pada layar menu/beranda adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Item layar menu/beranda" untuk menampilkan layar "Mengatur item tampilan layar menu/beranda".

  3. Pilih hanya "Menu" dan "Item" yang ingin ditampilkan, kemudian klik tombol "Mengubah".


Cara mengatur bisa tidaknya mengubah informasi akun

Prosedur mengatur apakah informasi akun dapat diubah oleh peserta adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Bisa tidaknya mengubah informasi akun" untuk menampilkan layar "Mengatur bisa tidaknya mengubah informasi akun".

  3. Pilih hanya item yang ingin diubah, kemudian klik tombol "Mengubah".


Cara mengatur masa berlaku password

Prosedur mengatur masa berlaku password adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pembatasan password" untuk menampilkan layar "Menetapkan password".

  3. Centang "Menetapkan masa berlaku password", masukkan masa berlaku, kemudian klik tombol "Mengubah".

Petunjuk

Jika Anda mencentang "Mewajibkan perubahan password yang masa berlakunya sudah lewat", layar perubahan password akan ditampilkan setelah login jika masa berlaku password telah lewat. Perlu diketahui, saat layar perubahan password ditampilkan, Anda tidak dapat berpindah ke halaman lain sampai password diubah.

Catatan

Untuk mewajibkan perubahan password ketika masa berlaku password sudah lewat, hal-hal berikut ini harus dipenuhi.

  • Masa berlaku password harus sudah diatur

  • "Mewajibkan perubahan password yang masa berlakunya sudah lewat" harus dicentang

  • User harus dapat mengubah passwordnya oleh dirinya sendiri (dapat diatur dari menu "Manajemen operasi" > Berbagai pengaturan > Bisa tidaknya mengubah informasi akun")


Cara mengatur batasan string password

Prosedur mengatur batasan password adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pembatasan password" untuk menampilkan layar "Menetapkan password".

  3. Klik tombol "Mengubah" setelah mengubah ke pengaturan yang diinginkan pada "Pembatasan string password".


Cara mengubah halaman permintaan informasi

Prosedur mengubah halaman permintaan informasi adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Halaman permintaan informasi" untuk menampilkan layar "Mengubah halaman permintaan informasi".

  3. Modifikasi source halaman permintaan informasi, kemudian klik tombol "Mengubah".



Cara mengubah pengaturan pengiriman email

Prosedur mengubah pengaturan pengiriman email adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pengaturan pengiriman email" untuk menampilkan layar "Mengubah pengaturan pengiriman email".

  3. Masukkan informasi yang diperlukan, kemudian klik tombol "Mengubah".


Cara mengedit template email

Prosedur mengedit template email adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Template email" untuk menampilkan layar "Mengecek template email".

  3. Klik nama template email yang ingin diedit dari daftar template email untuk menampilkan layar "Mengedit template email".

  4. Tulis "Subjek", "Kepada peserta kursus (Teks)", dan "Kepada pemeriksa (Teks)" dalam email bahasa Jepang atau Inggris, kemudian klik tombol "Mengubah".

Petunjuk

Untuk daftar variabel yang dapat digunakan dalam template email, silakan merujuk ke "Dokumen > Daftar variabel template email.pdf" di situs dukungan.

Catatan

Untuk setiap peserta kursus yang menerima email tersebut, akan dikirimkan email berbahasa Jepang untuk peserta kursus dengan tampilan bahasa Jepang, dan email bahasa Inggris untuk peserta kursus dengan tampilan bahasa Inggris.

Catatan

Anda dapat membuat template email asli dengan mengeklik tombol "Tambah" pada layar daftar template email. Template email yang dibuat dapat dipilih dan digunakan pada setiap layar pengiriman email.

Pehatian

Jika mengedit email yang dikirim hanya kepada peserta kursus, Anda tidak dapat menulis apa pun di kotak teks "Kepada pemeriksa (Teks)".

Pehatian

Isi pengeditan yang dilakukan menggunakan "Mengedit email" pada setiap layar pengiriman email tidak akan disimpan setelah dikirim. Jika ingin menyimpan isi pengeditan email, simpan perubahan di layar "Mengedit template email".

Penting

Email template yang telah diubah dan disimpan tidak dapat dikembalikan ke bentuk semula. Sebelum mengedit, disarankan untuk mengunduh email template tersebut. Prosedur mengunduh dan menyimpan template email adalah sebagai berikut.

  1. Klik tautan "Mengunduh semua template email dalam format ZIP" pada layar "Mengecek template email".

  2. Mulailah mengunduh dan simpan file dalam format ZIP di lokasi yang diinginkan.

  3. Untuk membuka file yang disimpan dalam format ZIP, silakan gunakan perangkat lunak pengekstrak yang tersedia.


Cara mengatur kode karakter CSV

Prosedur mengatur kode karakter CSV adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Kode karakter CSV" untuk menampilkan layar "Menetapkan kode karakter CSV".

  3. Edit kode karakter, kemudian klik tombol "Mengubah".


Cara membuat halaman beranda

Prosedur membuat halaman beranda adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen Operasi > Berbagai pengaturan > Halaman beranda" untuk menampilkan layar "Mengatur halaman beranda".

  3. Tetapkan halaman beranda (file zip), kemudian klik tombol "Membuat".

Pehatian

Halaman beranda (file zip) harus memiliki file "index.html" di direktori root.


Cara mengatur batas waktu sesi

Prosedur mengatur batas waktu sesi adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Batas waktu sesi" untuk menampilkan layar "Mengatur batas waktu sesi".

  3. Edit batas waktu sesi, kemudian klik tombol "Mengubah".


Cara mengatur halaman HELP

Prosedur mengatur halaman HELP adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Halaman HELP" untuk menampilkan layar "Mengatur halaman HELP".

  3. Masukkan informasi yang diperlukan, kemudian klik tombol "Perbarui".


Cara mengatur halaman login/logout

Prosedur mengatur halaman login/logout adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Halaman login/logout" untuk menampilkan layar "Mengatur halaman login/logout".

  3. Masukkan informasi yang diperlukan, kemudian klik tombol "Perbarui".

Catatan

  • Jika mengatur URL halaman login, halaman yang diatur akan ditampilkan saat mengakses halaman teratas LearningCast ("https://nama domain/nama penyewa/").

  • Jika mengakses dengan "Login.jsp" seperti https://namadomain/nama penyewa/Login.jsp, halaman login default akan ditampilkan, dan bukan halaman yang diatur.

Petunjuk

Anda dapat login ke LearningCast dari halaman login yang diatur dengan mengirimkan permintaan di bawah ini.

  • URL: https://nama domain/nama penyewa/home/Home

  • Parameter POST:

ID login

usercode

Password

password

Petunjuk

Anda dapat menggunakan fitur reset password dengan mengirimkan permintaan berikut.

  • URL: https://nama domain/nama penyewa/open/ResetPasswordAcceptForm


Cara mengubah pengaturan penguncian akun

Penguncian akun adalah fitur untuk mengurangi risiko penyadapan password melalui serangan brute-force. Jika gagal login secara berurutan, ID login tidak akan bisa dipakai selama periode waktu tertentu. Prosedur mengatur penguncian akun adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Penguncian akun" untuk menampilkan layar "Mengatur penguncian akun".

  3. Masukkan informasi yang diperlukan, kemudian klik tombol "Perbarui".


Cara mengubah pengaturan wewenang administrator kelas

Mengizinkan User umum yang mempunyai wewenang administrator kelas untuk bisa menambahkan semua User ke peserta kursus kelas yang dikelola, atau mengatur apakah hanya User yang terdaftar oleh diri sendiri yang dapat ditambahkan. Prosedur mengatur wewenang administrator kelas adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Wewenang administrator kelas" untuk menampilkan layar "Mengatur wewenang administrator kelas".

  3. Pilih item yang diperlukan dari dropdown dan klik tombol "Perbarui".


Cara menerbitkan kunci login API

Kami menerbitkan ID login API dan kunci login API untuk login ke layanan web tanpa menggunakan ID dan password administrator sistem. Kunci login API hanya akan ditampilkan satu kali. Prosedur menerbitkan kunci login API adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Penerbitan kunci login API" untuk menampilkan layar "Menerbitkan kunci login API".

  3. Klik tombol "Penerbitan kunci login API".


Cara mengatur atribut User untuk keluaran CSV

Menetapkan atribut User yang akan ditambahkan dan dikeluarkan ke CSV progres. Prosedur mengatur atribut User untuk keluaran CSV adalah sebagai berikut.

  1. Login dengan wewenang administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Pengaturan atribut User untuk keluaran CSV" untuk menampilkan layar "Mengatur atribut User untuk keluaran CSV".

  3. Centang "Mengatur".

  4. Karena formulir untuk memilih atribut User akan ditampilkan, pilih atribut User yang ditambahkan untuk keluaran CSV.

Catatan

Atribut User yang dipilih akan dikeluarkan secara tambahan ke CSV yang diunduh dari bawah.

  • "Daftar progres anggota kelompok: Unduh dalam CSV" di layar "Pemeriksa/Kepala kelompok > Pengecekan status progres"

  • "Informasi kelas dalam daftar: Unduh dalam CSV" di layar "Kelas > Mengecek > Progres kelas"

Petunjuk

Anda dapat mengatur urutan atribut User untuk keluaran CSV menggunakan tautan "Sebelumnya" dan "Berikutnya".


Cara agar kepala kelompok bisa mendaftarkan User

Prosedur supaya kepala kelompok bisa mendaftarkan User adalah sebagai berikut.

  1. Login sebagai administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Wewenang kepala kelompok" untuk menampilkan layar pengaturan wewenang kepala kelompok.

  3. Pilih "Ya" untuk mengizinkan User ditambahkan ke sistem dan klik tombol "Perbarui" untuk mengatur wewenang.


Cara agar kepala kelompok dapat mengalokasikan User pada paket

Prosedur supaya kepala kelompok bisa mengalokasikan User ke paket adalah sebagai berikut.

  1. Login sebagai administrator sistem.

  2. Klik menu "Manajemen operasi > Berbagai pengaturan > Wewenang kepala kelompok" untuk menampilkan layar pengaturan wewenang kepala kelompok.

  3. Pilih "Ya" untuk mengizinkan alokasi anggota kelompok ke paket, lalu klik tombol "Perbarui" untuk mengatur wewenang.